Indonesia - Sorah Al-Balad ( The City )

Noble Qur'an » Indonesia » Sorah Al-Balad ( The City )

Choose the reader


Indonesia

Sorah Al-Balad ( The City ) - Verses Number 20
لَا أُقْسِمُ بِهَٰذَا الْبَلَدِ ( 1 ) Al-Balad ( The City ) - Ayaa 1
Aku benar-benar bersumpah dengan kota ini (Mekah),
وَأَنتَ حِلٌّ بِهَٰذَا الْبَلَدِ ( 2 ) Al-Balad ( The City ) - Ayaa 2
dan kamu (Muhammad) bertempat di kota Mekah ini,
وَوَالِدٍ وَمَا وَلَدَ ( 3 ) Al-Balad ( The City ) - Ayaa 3
dan demi bapak dan anaknya.
لَقَدْ خَلَقْنَا الْإِنسَانَ فِي كَبَدٍ ( 4 ) Al-Balad ( The City ) - Ayaa 4
Sesungguhnya Kami telah menciptakan manusia berada dalam susah payah.
أَيَحْسَبُ أَن لَّن يَقْدِرَ عَلَيْهِ أَحَدٌ ( 5 ) Al-Balad ( The City ) - Ayaa 5
Apakah manusia itu menyangka bahwa sekali-kali tiada seorangpun yang berkuasa atasnya?
يَقُولُ أَهْلَكْتُ مَالًا لُّبَدًا ( 6 ) Al-Balad ( The City ) - Ayaa 6
Dan mengatakan: "Aku telah menghabiskan harta yang banyak".
أَيَحْسَبُ أَن لَّمْ يَرَهُ أَحَدٌ ( 7 ) Al-Balad ( The City ) - Ayaa 7
Apakah dia menyangka bahwa tiada seorangpun yang melihatnya?
أَلَمْ نَجْعَل لَّهُ عَيْنَيْنِ ( 8 ) Al-Balad ( The City ) - Ayaa 8
Bukankah Kami telah memberikan kepadanya dua buah mata,
وَلِسَانًا وَشَفَتَيْنِ ( 9 ) Al-Balad ( The City ) - Ayaa 9
lidah dan dua buah bibir.
وَهَدَيْنَاهُ النَّجْدَيْنِ ( 10 ) Al-Balad ( The City ) - Ayaa 10
Dan Kami telah menunjukkan kepadanya dua jalan,
فَلَا اقْتَحَمَ الْعَقَبَةَ ( 11 ) Al-Balad ( The City ) - Ayaa 11
Tetapi dia tiada menempuh jalan yang mendaki lagi sukar.
وَمَا أَدْرَاكَ مَا الْعَقَبَةُ ( 12 ) Al-Balad ( The City ) - Ayaa 12
Tahukah kamu apakah jalan yang mendaki lagi sukar itu?
فَكُّ رَقَبَةٍ ( 13 ) Al-Balad ( The City ) - Ayaa 13
(yaitu) melepaskan budak dari perbudakan,
أَوْ إِطْعَامٌ فِي يَوْمٍ ذِي مَسْغَبَةٍ ( 14 ) Al-Balad ( The City ) - Ayaa 14
atau memberi makan pada hari kelaparan,
يَتِيمًا ذَا مَقْرَبَةٍ ( 15 ) Al-Balad ( The City ) - Ayaa 15
(kepada) anak yatim yang ada hubungan kerabat,
أَوْ مِسْكِينًا ذَا مَتْرَبَةٍ ( 16 ) Al-Balad ( The City ) - Ayaa 16
atau kepada orang miskin yang sangat fakir.
ثُمَّ كَانَ مِنَ الَّذِينَ آمَنُوا وَتَوَاصَوْا بِالصَّبْرِ وَتَوَاصَوْا بِالْمَرْحَمَةِ ( 17 ) Al-Balad ( The City ) - Ayaa 17
Dan dia (tidak pula) termasuk orang-orang yang beriman dan saling berpesan untuk bersabar dan saling berpesan untuk berkasih sayang.
أُولَٰئِكَ أَصْحَابُ الْمَيْمَنَةِ ( 18 ) Al-Balad ( The City ) - Ayaa 18
Mereka (orang-orang yang beriman dan saling berpesan itu) adalah golongan kanan.
وَالَّذِينَ كَفَرُوا بِآيَاتِنَا هُمْ أَصْحَابُ الْمَشْأَمَةِ ( 19 ) Al-Balad ( The City ) - Ayaa 19
Dan orang-orang yang kafir kepada ayat-ayat Kami, mereka itu adalah golongan kiri.
عَلَيْهِمْ نَارٌ مُّؤْصَدَةٌ ( 20 ) Al-Balad ( The City ) - Ayaa 20
Mereka berada dalam neraka yang ditutup rapat.

Daftar Buku

  • KEWAJIBAN BERPEGANG TEGUH KEPADA AS-SUNNAH DAN WASPADA TERHADAP BID’AHMemuat bantahan terhadap sebuah artikel yang menyerang akidah salaf, kemudian menegaskan tentang pentingnya untuk berpegang teguh kepada sunnah dan menjauhi bid'ah karena ajaran agama Islam itu telah sempurna dan tidak memerlukan tambahan syariat baru berupa bid'ah yang tak berdasar.

    Karya : Abdul Aziz bin Abdullah bin Baaz

    Editor : Erwandi Tirmizi - Mohammad Muinuddin Bashri - Muhammadun Abdul Hamid

    Penterjemah : Rahmatul Arifin Muhammad bin Ma'ruf

    Terbitan : Maktab Dakwah Dan Bimbingan Jaliyat Rabwah

    Sumber : http://www.islamhouse.com/p/59253

    Download :KEWAJIBAN BERPEGANG TEGUH KEPADA AS-SUNNAH DAN WASPADA TERHADAP BID’AHKEWAJIBAN BERPEGANG TEGUH KEPADA AS-SUNNAH DAN WASPADA TERHADAP BID’AH

  • Ringkasan Sejarah Nabi Muhammad shalallahu 'alaihi wasallamBuku ini berisi ringkasan sejarah hidup Rasulullah shalallahu 'alaihi wasallam dan sekilas tentang keadaan bangsa Arab sebelum kenabian.

    Terbitan : Kantor Da'wah dan Bimbingan Islam untuk orang asing di Daerah Sulthanah- Riyadh - Kantor Dakwah dan Bimbingan Islam Untuk Orang asing Di Zulfa

    Sumber : http://www.islamhouse.com/p/371399

    Download :Ringkasan Sejarah Nabi Muhammad shalallahu 'alaihi wasallam

  • Bab Ibadah [ Ringkasan Fiqih Islam (3) ]Ringkasan Fiqih Islam Bagian ( 3 ) : Buku ini menjelaskan tentang fiqih ibadah seperti Bersuci, Istinja' Dan Istijmar, Sunah Fithrah, Wudhu', Mengusap Sepatu, Hal Yang Membatalkan Wudhu', Mandi, Tayammum, Haid Dan Nifas, shalat, puasa haji , zakat dan lain-lain

    Karya : Muhammad ibrahim Al tuwaijry

    Editor : Eko Haryanto Abu Ziyad

    Terbitan : Maktab Dakwah Dan Bimbingan Jaliyat Rabwah

    Sumber : http://www.islamhouse.com/p/223238

    Download :Bab Ibadah [ Ringkasan Fiqih Islam (3) ]Bab Ibadah [ Ringkasan Fiqih Islam (3) ]

  • Dzikir - Dzikir di Waktu Pagi dan Sore HariBuku ini berisi dzikir-dzikir pada pagi dan sore hari yang patut dibaca oleh setiap muslim, juga menerangkan secara sekilas tentang faidah-faidah berdzikir.

    Karya : Abdullah Bin Abdul Aziz Al Edaan

    Penterjemah : Shalahuddin Abdurrahman

    Sumber : http://www.islamhouse.com/p/371153

    Download :Dzikir - Dzikir di Waktu Pagi dan Sore Hari

  • Taubat Jalan Menuju SurgaBuku ini berisi tentang makna taubat dan hakikatnya serta keutamaannya, sebagaimana dijelaskan pula syarat-syarat taubat dan nasehat bagi mereka yang ingin bertaubat serta bahayanya menunda-nunda taubat.

    Editor : Mohammad Lathif

    Penterjemah : Abdullah Haidar

    Terbitan : Maktab Dakwah Dan Bimbingan Jaliyat Rabwah

    Sumber : http://www.islamhouse.com/p/371385

    Download :Taubat Jalan Menuju Surga

Choose language

Choose Sorah

Daftar Buku

Choose tafseer

Participate

Bookmark and Share